Wednesday 10 January 2018

Mengenal Tanaman Vinca dan Perawatannya.

Postingan saya kali ini adalah bunga Vinca. karena saat ini Vinca merupakan tanaman berbunga yang sedang rame di Indonesia, para pencinta tanaman khususnya tanaman berbunga pasti mengenal Vinca. Tanaman yang punya nama ilmiah Catharanthus roseus ini sebenarnya sudah lama sekali bisa ditemuin di Indonesia, dulu orang mengenalnya dengan nama Tapak Dara. Sekarang lebih dikenal dengan nama Vinca. 

Dulu mungkin kita hanya bisa melihat bunga vinca yg berwarna ungu muda dan putih. Tapi sekarang Vinca hybrid sudah bisa dijumpai dengan varian warna yang beragam. Vinca bisa ditanam dengan benih yang berbentuk biji yang saat ini bisa kita beli pada pedagang benih online di Indonesia.

Vinca terdiri dari 2 jenis yaitu vinca tegak dan vinca gantung atau juntai. Sesuai dengan sebutannya Vinca tegak artinya sifat dari batang tanaman vinca yg tumbuh tegak kearah atas dan vinca gantung atau juntai tanaman yang batangnya menjuntai kearah bawah dan cocok diaplikasikan pada pot gantung.


Atau kita juga bisa menanam vinca gantung pada pot tinggi atau berkaki, contohnya seperti ini:


Untuk perawatan tanaman Vinca sebenarnya tergolong mudah, tanaman vinca sangat menyukai sinar matahari, jadi jangan takut untuk meletakkannya pada tempat yang terkena pancaran sinar matahari langsung ya. Untuk kebutuham air kita bisa menyiramnya disaat media mulai terasa kering, bisa 1x dalam sehari. Atau disesuaikan juga dengan cuaca, saat cuaca mendung atau ujan sudah tentu media akan lembab lebih lama, jika media terasa lembab tidak perlu disiram.

Sebaliknya Vinca yang sangat menyukai sinar matahari ini tidak menyukai curahan hujan yang terlalu sering. Jadi sebaiknya letakkan pada tempat yang tidak terkena curahan hujan disaat musim hujan.
Sepengalaman saya yang saya alami jika tanaman vinca diguyur hujan adalah timbulnya bercak kuning pada daun, jika sudah begitu pangkaslah daun yang terkena bercak kuning tersebut agar tidak menular pada daun-daun yang lain. Ini biasanya kita sebut flek daun. 

Beberapa teman mengatakan Vincanya bahkan berakhir dengan tragis alias tanamannya mati setelah terkena guyuran hujan. Hmm..mungkin saran saya jika tanaman vinca habis terguyur hujan bukalah tatakan pot tanaman vinca tersebut agar media cepat kering kembali. Jangan biarkan media tanaman vinca dalam kondisi basah atau lembab dalam waktu lama.

Semoga bermanfaat ya teman2 pecinta Vinca. 












 

8 comments:

  1. Mbaaak, vincanya bikin mupeng. Ayok ajarin aku tanam vinca yang kayak gitu...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Makasi mbak, boleh mbak.. kapan mau nyemai vinca mbak? dgn senang hati akan berbagi cara dan rahasianya.

      Delete
  2. Terima kasih ya sharing nya. Saya lagi mula stek Vinca nih....Rumah Mbak Gulmaunik dimana?

    ReplyDelete
  3. Mba Saya punya tanaman vinca udah besar tapi daunnya jd kuning bunganya jga jd kecil kira2 itu kenapa ya mba??

    ReplyDelete
    Replies
    1. Daun menguning bisa banyak penyebabnya: kebanyakan atau kekurangan air, kebanyakan atau kekurangan cahaya, terserang penyakit, dll. Ibarat demam pada tubuh manusia yang menandakan gejala sesuatu yang tidak beres.
      Bunga mengecil karena kurang pupuk bunga (unsur Phosfat), beli NPK 10-55-10.

      Delete
  4. Mba bagi dong tips biar bunga vincanya subur bur..sy Bru bljr nanam..klw tanam dr biji ,gmn crnya yah biar sukses

    ReplyDelete
  5. Mba aku semai vinca awalx bagus uda aku oinda ke pot2 yg lebih besar eh ternyata dri 13 pot cuma 1 pot aja yg daunx hijau dan tumbuh lebih cepat dri yg lain,, trus pot yg sisax daun vincax kaya menguning dn ada yg sampai daunx busuk itu penyrbabx apanyah mba dan solusi cara penangananx giman,, Tq mohon infox

    ReplyDelete
  6. Punyaku kok keriting ya ? Di apain ya ?

    ReplyDelete